The Cure
Senin malam kemarin aku lihat film di trans 7 yang menurutku sangat bagus sekali. meskipun film ini sudah lama sekali (diproduksi th 1995) namun film ini bisa membuatku meneteskan air mata tanpa sadar. selama ini baru dua film yang bisa membuatku meneteskan air mata. yang pertama "Granpa's Love" yang dibintangi oleh Jimmy Lin dan Bo bo Ho (aku lihat film ini th 97 kalo tdk salah) dan yang kedua "The Cure". cerita dalam dua film ini membuatku meneteskan air mata (sesuatu hal yang amat jarang sekali aku lakukan karena aku termasuk yang susah terharu)
The cure berkisah tentang persahabatan dua orang anak yang bertetangga, Dexter dan Eric, kisah film ini dimulai di halaman belakang rumah mereka yang memang hanya dipisah oleh pagar tinggi. Semula Eric tidak suka dan takut dengan Dexter karena dia aids, juga karena larangan ibunya. namun kemudian mereka berteman dan bersahabat, bahkan Eric menjadi lebih dekat dengan ibunya Dexter, Linda daripada dengan ibunya sendiri yang sering memukulinya. petualangan mereka dimulai ketika mendengar kabar ada dokter di New Orleans yang bisa menyembuhkan aids. dengan mengendarai rakit mereka menyusuri sungai Missisipi untuk menemui dokter tersebut.
film ini lebih menekankan kisah persahabatan yang tulus tanpa memandang perbedaan, dengan emosi dan interaksi para pemain yang mendekati kehidupan nyata. sebuah perjuangan hidup seorang anak penderita aids ketika dalam keputus asaannya bertemu dengan sahabat sejatinya. sebuah film yang bagus untuk ditonton. film ini memenangkan 2 penghargaan (youngstar award dan cinekid) dan dua nominasi (grammy dan young artist award)
Baca Selengkapnya...